Nasehat Ramadhan

Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertaqwa. (QS. 2:183)

Dari Abu Hurairah ra. ia berkata : Rasulullah saw bersabda : "Allah Azza wa Jalla berfirman : "Setiap amal anak Adam (manusia) itu membawa manfaat bagi dirinya sendiri kecuali puasa, karena puasa adalah untukKu dan aku sendirilah yang akan membalasnya. Puasa itu adalah perisai. Apabila ada hari puasa salah seorang diantara kalian, maka janganlah ia berkata kotor dan gaduh. Jika seseorang memakinya atau memusuhinya, hendaklah ia mengatakan : "Sesungguhnya aku sedang berpuasa". Demi Zat yang jiwa Muhammad berada dalam genggamanNya, bau mulut orang yang sedang berpuasa bagi Allah lebih harum daripada bau minyak kesturi. Orang yang berpuasa mengalami 2 kegembiraan, yaitu kegembiraan ketika berbuka puasa dan kegembiraan ketika bertemu Rabbnya karena besarnya pahala puasa". (HR. Bukhari dan Muslim)

Dari Abu Hurairah ra dari nabi saw, Beliau bersabda : "Barangsiapa berpuasa Ramadhan dengan iman dan mengharap pahala dari Allah, maka diampuni dosanya yang telah lalu". (HR. Bukhari dan Muslim)

Dari Abu Hurairah ra bahwasannya Rasulullah saw bersabda : "Apabila bulan Ramadhan datang, maka dibukalah pintu-pintu surga dan ditutuplah pintu-pintu neraka serta dibelenggulah setan-setan". (HR. Bukhari dan Muslim)

Dari Aisyah ra ia berkata : "Apabila sudah masuk 10 hari yang terakhir (dari bulan Ramadhan), maka Rasulullah saw selalu menghidup-hidupkan malam (dengan beribadah) dan membangunkan keluarganya serta mengikatkan sarungnya" (HR. Bukhari dan Muslim)